Wirausaha Produk Kerajinan untuk Pasar Lokal

0

Wirausaha Produk Kerajinan 

Sumber daya dalam usaha
Sumber daya yang dimiliki oleh perusahaan dapat dikategorikan atas enam tipe sumber daya (6M), sebagai berikut :
    Man (Manusia)
    Money (Uang) 
    Material (Fisik)
    Machine (Teknologi)
    Method (Metode) 
    Market (Pasar) 

Sumber Daya Material, Teknik, dan Ide Produk Kerajinan


BAHAN BAKU
Bahan baku dapat berupa bahan alam atau bahan buatan yang banyak tersedia di lingkungan sekitar. Bahan alam, misalnya serat nanas, eceng gondok, tanah liat, kayu, rotan, bambu, kerang, dan tulang. Bahan buatan, seperti kain, plastik, kaca, dan karet

TEKNIK PEMBUATAN
Beberapa teknik yang dapat digunakan untuk pembuatan kerajinan di antaranya teknik ukir, teknik sambungan, teknik anyam, dan teknik jahit

Tahap tahap dalam produksi kerajinan tangan

  1. Memilih bahan baku
  2. Penambahan ; Memilih bahan tambahan yang bisa mempercantik
  3. Pembentukan ; Mulai membentuk barang yang diinginkan
  4. Produk jadi
  5. Finishing ; pengecatan atau penghalusan produk

Tahapan Pasca produksi



• Pemeriksaan kualitas (Quality Control)
• Pengemasan
• Perapihan bahan, alat, dan tempat kerja
• Persiapan penjualan
• Penjualan

Penghitungan Harga Jual Produk Kerajinan untuk Pasar Lokal 

Untuk menentukan harga jual ada beberapa langkah yang pertama adalah dengan menghitung ongkos produksi yang meliputi :
1) Biaya bahan baku 
2) Biaya overhead Contohnya adalah biaya administrasi, biaya pengiriman, biaya alat tulis kantor, biaya sewa kantor, biaya telepon, dan biaya listrik. 
3) Biaya tenaga kerja 

Biaya Total = Total biaya bahan baku + Total biaya overhaed + Total biaya tenaga kerja. 

Langkah selanjutnya adalah dengan melihat:
    1) Harga berdasarkan harga pasar (Market based price). 
    2) Harga berdasarkan biaya (Cost based price). 
    3) Harga berdasarkan titik impas (Break event point-based price).


Pendekatan dalam menentukan harga jual


1. Pendekatan Permintaan dan Penawaran (Supply and Demand Approach) 
Dari tingkat permintaan dan penawaran yang ada, ditentukan harga keseimbangan (equilibrium price) dengan cara mencari harga yang mampu dibayar konsumen dan harga yang diterima produsen sehingga terbentuk jumlah yang diminta sama dengan jumlah yang ditawarkan. 
2. Pendekatan Biaya (Cost Oriented Approach) 
Menentukan harga dengan cara menghitung biaya yang dikeluarkan produsen dengan tingkat keuntungan yang diinginkan, baik dengan markup pricing dan break even analysis. 
3. Pendekatan Pasar (Market Approach) 
Merumuskan harga untuk produk yang dipasarkan dengan cara menghitung variabel-variabel yang mempengaruhi pasar dan harga seperti situasi dan kondisi politik, persaingan, dan sosial budaya.

Media Promosi Produk Kerajinan untuk Pasar Lokal

Tujuan promosi adalah untuk mengenalkan produk kepada calon pembeli dan membuat pembeli membeli produk. Tujuan promosi adalah untuk memperoleh AIDA
AIDA (Attention, Interest, Desire, dan Action).

Penjualan Sistem Konsinyasi Produk 

Penjualan dengan sistem konsinyasi adalah penjualan dengan cara menitipkan produk kepada pihak lain untuk dijualkan dengan harga jual dan persyaratan sesuai dengan perjanjian antara pemilik produk dan penjual. Perjanjian konsinyasi berisi hak dan kewajiban kedua belah pihak



Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Ilmu dalam website ini berguna? Learn More
Accept !